Kalian pasti pernah mendengar sesekali atau bahkan sering tentang istilah negara Commonwealth (Persemakmuran).
Tapi tidak semua orang tahu apa itu istilah Commenwealth dan negara apa saja yang masuk kategori tersebut.
Commonwealth adalah kelompok 53 negara yang dulunya adalah bagian dari Kerajaan Inggris.
Fenomena ini terjadi ketika memasuki periode 1900an dimana Inggris mulai melakukan dekolonialisasi ke berbagai penjuru dunia.
Oleh sebab itu negara Commonwealth memiliki kesamaan bahasa, sejarah dan budaya meskipun pada akhirnya menjadi negara mandiri.
Total sekitar 2,3 milyar penduduk hidup di negara Commonwealth dan mewakili sepertiga populasi dunia.
Meskipun secara geografisdan demografis memiliki perbedaan namun negara-negara ini menjadi satu identitas dalam hal demokrasi, hak asasi manusia dan supremasi hukum yang bersumber dari Inggris.
Negara Commonwealth masuk secara sukarela dan setiap anggota dapat mengundurkan diri tanpa ada kewajiban atau konsekuensi apapun. Bandingan dengan kolonialisme Belanda di Indonesia?.
Myanmar dan Yaman adalah contoh negara bekas koloni Inggris yang tidak memilih masuk anggota Commonwealth.
Akan tetap sebaliknya, Rwanda dan Mozambik adalah contoh negara bukan koloni Inggris yang masuk anggota Commonwealth dan tidak memiliki kaitan konstitusi dengan Inggris. Lalu apa saja syarat sebuah negara ini menjadi anggota Commonwealth?
Pertama adalah sebuah negara harus mengakui Ratu Elizabeth II sebagai kepala persemakmuran. Kriteria lainnya adalah kebijakan pasar bebas, kesetaraan ras, kebebasan HAM dan menjunjung tinggi perdamaian.
Negara anggota juga harus berdaulat dan mengakui bahasa Inggris sebagai bahasa komunikasi utama dan setiap warga negara memiliki keinginan untuk masuk anggota.
Commonwealth dibangun bertujuan untuk menciptakan hubungan yang kuat antara negara kaya dan negara miskin, menyatukan agama dan penduduk dalam satu institusi.
Namun keuntungan Commonwealth lebih dirasakan pada negara-negara yang memiliki stabilitas ekonomi dan politik yang baik seperti Kanada, Singapura, Australia, New Zealand dan Malaysia.
Selain negara itu berbagai gejolak sering saja terjadi dan pada akhirnya merugikan negara seperti Pakistan dan Nigeria.
Keuntungan utama dari Commonwealth adalah adanya sebuah jaringan negara-negara yang lebih besar dari yang lain dan memberikan kesempatan bagi negara kecil agar suara mereka dapat didengar di panggung dunia.
Pada dasarnya Commonwealth memberikan gambaran tentang aliansi negara-negara cinta perdamaian. Lihat saja negara seperti Malayasia dan Brunei, mereka menjadi negara kaya dan lebih makmur dibanding Indonesia (mungkin).
Peta Commonwealth Countries |
Sumber dan Gambar: