Penyebaran golongan tanah di permukaan bumi sangat erat kaitannya dengan penyebaran tipe iklim dan penyebaran vegetasi alami.
Golongan Oxisol, Ultisol dan Vertisol menyebar di daerah region-region iklim basah tropis (hutan hujan dengan tambahan jenis golongan Entisol dan Inceptisol.
Region golongan tanah tersebut meliputi amerikas Selatan, Afrika Tengah, Malaysia, Filipina, Indonesia, India Selatan, Bangladesh, Myanmar dan Australia Utara.
Golongan tanah Aridisol menempati region iklim kering gurun sampai di region padang rumput di Afrika Utara dan Selatan, Jazirah Arab, Asia Tengah, Australia, Amerika serikat dan Argentina.
Penyebaran golongan tanah Alfisol terbesar terdapat di belahan bumi utara yaitu pada region iklim sedang bertipe basah seperti Cina Utara, Eropa dan Amerika Serikat bagian timur laut. Inceptisol juga banyak didapati pada daerah ini.
Golongan tanah Spodosol dan Histosol banyak terdapat di belahan bumi utara. Golongan ini menempati tanah hutan dengan iklim dingin yang basah dan pada umumnya ditutupi oleh hutan coniferous (evergreen). Contohnya adalah Kanada, Alaska, Siberia terus menuju Skandinavia di Eropa Utara.
Pada region iklim tundra, didapati penyebaran golongan Inceptisol yang ditutupi oleh tundra. Sedangkan penyebaran Inceptisol dan Entisol (perkembangan dari Alluvial dan Regosol pantai) terdapat pada daerah delta dan DAS sungai besar seperti Amazon, Delta Missisippi, DAS Kongo, Delta Euphrat Tigris, Gangga Brahmanaputra, Delta Mekong Menam dan Hoang ho Yangtse Kiang.
Golongan Entisol dan Inceptisol (Regosol dan Litosol) pegunungan tinggi tersebar di pegunungan Sirkum Pasifik, Sirkum Mediterania, Asia Tengah dan Utara dan Sirkum Sunda. Golongan Mollisol terdapat di belahan bumi utara dan selatan antara 20 dan 50 LU/LS. Penyebarannya secara iklim terdapat di daerah iklim basah sampai semi arid dan bersuhu sejuk sampai panas seperti wilayah Argentina, Amerika Serikat bagian Tengah, Afrika Selatan dan Tengah, India, Manchuria, Asia Tengah, Ukraina dan Balkan.
Berikut ini deskripsi singkat mengenai tipe golongan tanah di permukaan bumi berdasarkan klasifikasi tahun 1970.
- INCEPTISOL: tanah dengan tumbuhan semak cebol dan lumut, berjenis iklim dingin basah dan biasanya dengan salju abadi.
- SPODOSOL dan HISTOSOL: tanah hutan beriklim sejuk dan lembab.
- ALFISOL dan INCEPTISOL: tanah hutan beriklim sedang dan lembab.
- ULTISOL: tanah hutan lembab dan beriklim panas.
- MOLLISOL: aslinya tanah tertutup rumput dan iklim lembab semi kering sejuk sampai panas.
- VERTISOL: tanah berliat yang tertutup rumput atau savana dari iklim basah sampai semi kering, panas sampai sedang dan sampai iklim tropikal yang basah dan musiman kering.
- ARIDISOL: tanah yang tertutup semak belukar yang tajam atau rumput dari iklim kering yang sedang sampai tropikal.
- OXISOL, INCEPTISOL dan ULTISOL: tanah tertutup hutan dan savana dari wilayah iklim basah, smei basah, sun tropikal sampai di tropikal.
- TANAH PEGUNUNGAN-ENTISOL dan INCEPTISOL: tanah berlapisan tipis, dangkal dan berbatu.
- INCEPTISOL dan ENTISOL: tanah di delta-delta baru dan dataran banjir sungai besar.
Penyebaran Order Tanah |
Sumber dan Gambar:
Dasar-Dasar Ilmu Tanah, Suryatna Rafi'i