25 Soal Penilaian Tengah Semester Prinsip Geografi - Geograph88

25 Soal Penilaian Tengah Semester Prinsip Geografi

25 Soal Penilaian Tengah Semester Prinsip Geografi
Prinsip geografi adalah sebuah pedoman dasar dalam ilmu geografi yang memuatkan suatu patokan mengenai bagaimana seharusnya suatu fenomena dijelaskan dalam konteks geografi.

Ada 4 prinsip geografi yaitu persebaran, interelasi, deskripsi dan korologi. Penjelasan lengkapnya bisa dilihat di artikel berikut: Pemahaman 4 prinsip geografi.

Nah untuk menguatkan memori dan lebih cepat memahami perbedaan 4 prinsip geografi maka kalian wajib banyak latihan soal-soalnya. Saya kasih contoh soalnya berikut ini yang didapat dari salah satu teman saya Bapak Wangsa Jaya.

Jawablah pertanyaan di bawah ini!.
1. Fenomena alam dapat dikaji dan djelaskan, karena adanya keterkaitan antara faktor yang satu dengan faktor lain, seperti terjadinya angin karena ada perbedaan tekanan udara. Dalam hal ini berarti kita menggunakan prinsip . . . .
A. persebaran
B. interelasi
C. interaksi
D. deskripstif
E. korologi

2. Penyelesaian lebih lanjut mengenai  gejala-gejala geografi yang dipelajari selain dalam tulisan juga disajikan dalam bentuk diagram, grafik, tabel, gambar ataupun peta disebut . . . . 
A. penyebaran
B. interelasi
C. deskripsi
D. korologi
E. keruangan

3. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Gunung berapi, danau, sungai tersebar tidak merata. 
2. Hubungan timbal balik antara manusia dengan lingkungannya. 
3. Gejala geografi di suatu wilayah diuraikan secara rinci baik aspek fisik maupun sosialnya dalam karya ilmiah. 
4. Pulau Jawa penduduknya padat sedangkan Pulau Kalimantan dan Papua masih jarang. 
Dari pernyataan di atas, yang merupakan prinsip Interelasi dan prinsip deskripsi adalah nomor  
A. 1 dan 2 
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3 
D. 2 dan 4 
E. 3 dan 4

4. Perpindahan penduduk dari desa ke kota atau dari negara yang satu ke negara yang lain untuk meningkatkan taraf hidup. Prinsip geografi untuk menkaji fenomena tersebut adalah . . . .
A. prinsip persebaran
B. prinsip interaksi
C. prinsip interelasi
D. prinsip interpendensi
E. prinsip korologi

5. Wilayah sekitar gunung berapi biasanya merupakan lahan pertanian yang subur. Hal ini disebabkan oleh abu vulkanik dari pegunungan kaya nutrisi yan dibutuhkan tanaman. Dalam mengamati gejala tersebut geografi menggunakan prinsip. . . 
A. Distribusi
B. Deskripsi
C. Interelasi
D. Korologi
E. Persebaran

6.   Kota Jakarta merupakan kota megapolitan, dan salah satu masalah yang belum ada jalan keluarnya adalah kemacetan terutama pada jalan-jalan tertentu. Seperti pada pagi hari, siang hari dan sore hari . Biasanya wilayah-wilayah yang mengalami kemacetan adalah arah menuju perkantoran, sekolah, pasar atau mall-mall. Hal ini bisa dikaji melalui prinsip geografi yaitu . . . .
A. deskripsi
B. interelasi
C. penyebaran
D. korologi
E. interpedensi

7. Berikut ini merupakan contoh pendekatan keruangan yang menggunakan analisa regional yaitu . . . .
A. Aktivitas penduduk di daerah padang rumput berbeda dengan daerah gurun pasir
B. Aktivitas penduduk di derah pantai berbeda dengan daerah pegunungan
C. Banjir rob akibat adanya gaya tarik bulan
D. Wilayah gurun memiliki ciri terdiri dari padang rumput makin jauh ke arah gurun semakin gersang, curah hujan rendah dan amplitudo harian tinggi
E. Aktivias masyarakt kota berbeda dengan masyarakat desa

8. Makna prinsip interelasi adalah . . . .
A. kajian gejala geografi secara komprehensif
B. gambaran menyeluruh dalam menelaah dan mengkaji gejala geografi
C. suatu hubungan saling terkait dalam ruang antara gejala satu dengan yang lain
D. gejala, fakta yang ditinjau sebarannya dan integrasinya dalam ruang
E. penjelasan detil tentang suatu gejala geografi

9. Keterkaitan antara faktor yang satu dengan faktor lainnya dan terjadi di permukaan bumi serta tersebar tidak merata, dapat dipelajari dengan mengunakan prinsip . . . .
A. distribusi dan interaksi
B. interelasi dan distribusi
C. korologi dan keruangan
D. deskripsi dan interelasi
E. korologi dan dependensi

10. Tambang timah terdapat di Pulau Bangka, Belitung, Kundur dan Tanjung Balai Karimun sementara di daerah – daerah lain hampir tidak ditemukan. Adalah prinsip. . . .
A. interelasi
B. distribusi
C. interdependensi
D. deskripsi
E. korologi

11. Fenomena alam dapat dikaji dan dijelaskan karena adanya keterkaitan faktor yang satu dengan yang lain seperti daerah puncak, Jawa Barat banyak terdapat bunga, buah-buahan, dan sayur-sayuran tumbuh dengan subur, dalam hal ini kita dapat menggunakan prinsip . . . .
A. persebaran 
B. interaksi
C. interelasi
D. deskripsi 
E. korologi 
12. Kita melihat bahwasanya bentang alam  tersebar di permukaan bumi cukup beragam. Ada daerah penghasil minyak, ada juga daerah dengan keindahan alamnya. Hal ini merupakan prinsip dalam geografi yaitu. . . .
A. Deskripsi
B. Korologi
C. Penyebaran
D. Interelasi
E. Interdependensi

13. Adanya migrasi penduduk untuk mencari kesejahteraan hidup karena daerahnya tidak terdapat potensi ekonomi, dikaji dalam prinsip . . . .
A. korologi
B. interaksi
C. interelasi
D. interpedensi
E. persebaran

14. Pulau Jawa merupakan daerah utama penghasil padi di Indonesia. Karena di P. Jawa banyak terdapat gunung api sehingga tanahnya subur. Disamping itu, air tersedia cukup melimpah di P. Jawa. Dengan demikian, tanaman padi dapat tumbuh subur. Sebagian besar wilayahnya merupakan dataran rendah, dengan iklim tropis yang cocok untuk pertanian padi. Contoh tersebut menjelaskan prinsip . . . 
A. korologi
B. interaksi
C. interelasi
D. interpedensi
E. persebaran

15. Proses terjadinya kebakaran hutan dan akibat yang ditimbulkannya dapat dipelajari dalam prinsip . . . .
A. persebaran          
B. korologi
C. interelasi             
D. interaksi
E. deskripsi

16. Aktivitas gunung berapi menyebabkan adanya mata air panas dan energi panas bumi. Prinsip yang digunakan dalam mengamati fenomena tersebut adalah . . . .
A. persebaran          
B. korologi
C. interelasi             
D. keruangan
E. deskripsi

17. Indonesia merupakan negara kepulauan. Setiap pulau memiliki bentang alam dan sosial budaya yang berbeda. Hal itu merupakan potensi masing-masing daerah. Potensi yang berbeda tersebut dijelaskan dengan prinsip geografi yaitu . . . .
A. korologi
B. interelasi
C. interaksi
D. deskripsi
E. kausalitas

18. Cara pengujian data penelitian dengan menggunakan perhitungan matematika dan statistik disebut metoda . . . .
A. kualitatif
B. kuantitatif
C. pemetaan
D. wawancara
E. studi lapangan

19. Daerah pesisir  pantai  akan mempengaruhi aktivitas penduduk menjadi nelayan merupakan. Ini  bentuk dari prinsip . . . .
A. deskripstif
B. korologi
C. distribusi
D. interdependensi
E. interelasi

20. Kita melihat bahwasanya bentang alam  tersebar di permukaan bumi tidak merata. Misalnya: pohon teh terdapat di daerah PuncakPass Bogor, Ciateur Subang dan , Cibinong Cianjur. Hal ini merupakan prinsip dalam geografi yaitu . . . .
A. deskripsi
B. korologi
C. distribusi
D. interelasi
E. interdependensi

21. Penebangan hutan secara besar-besaran menyebabkan terjadinya banjir di bagian hilir, prinsip geografi yang sesuai dengan fenomena tersebut adalah . . . .
A. penyebaran
B. interaksi
C. deskripsi
D. korologi
E. morfologi

22. Lokasi industri ditentukan berdasarkan faktor ketersediaan bahan baku, pemasaran, jalur transportasi utama, dan pelabuhan. Keterkaitan faktor-faktor tersebut menjelaskan prinsip . . . A. Interelasi
B. deskripsi
C. penyebaran
D. karakteristik wilayah
E. hubungan keruangan

23. Analisis keruangan dan kelingkungan sering digunakan bersama dalam analisis geografi. Gabungan analisis keruangan dan analisis kelingkungan disebut analisis
A. ekologi
B. ekoefisiensi
C. ekologi spasial
D. kompleks regional
E. kompleks wilayah

24. Penduduk di daerah pegunungan bekerja sebagai ptani sayur, sedang di pesisir bekerja sebagai nelayan. Fenomena tersebut menunjukkan prinsip dasar geografi mengenai . . . . 
A. hubungan keruangan
B. karakteristik wilayah
C. prinsip kelingkungan
D. prinsip penyebaran
E. interaksi wilayah

25. Perhatikan gambar!

Fenomena yang ada pada gambar menggunakan prinsip ... 
A. Penyebaran
B. deskripsi
C. interelasi
D. korologi
E. lokasi
 
close